Tampilkan postingan dengan label Restoran Hotel. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Restoran Hotel. Tampilkan semua postingan

Japanese Food Cuisine Style di Restoran Swiss Cafe™ - Swiss-BelHotel Serpong


Food Journey "Japanese Food"

"Makanan Jepang tuh gak ada yang gak enak."

Ungkapan familiar yang sering aku dengar dari penggemar makanan Jepang yang aku kenal mengenai pendapat mereka tentang makanan Jepang.

Aku pun menyukai kuliner Jepang, dan aku setuju dengan ungkapan itu.

Makanan Jepang punya ciri khas, makanya mudah disukai. 

  • Pertama, pada umumnya masakan Jepang terbuat dari hasil pertanian dan makanan laut.
  • Kedua, masakan Jepang tidak menggunakan bumbu rempah-rempah dari biji-bijian atau rempah yang dihaluskan.
  • Ketiga, orang Jepang tidak memakai bumbu berbau tajam seperti bawang putih dalam masakannya.

Di Indonesia, ada banyak restoran Jepang. Ketika sedang berselera pada masakan Jepang saja, maka mudah untuk mendapatkannya, tak harus ke Jepang dulu. Di BSD tempatku tinggal pun bukan segelintir, apalagi ada mall yang merupakan jaringan pusat perbelanjaan asal Jepang, ada banyak resto Jepang di dalamnya. Tinggal datang saja, pilih mau makan apa di resto yang mana, gampang.

Nah, kali ini aku bukan hendak bahas restoran Jepang di mall, tapi masakan khas Jepang di restoran hotel. Tepatnya di Restoran Swiss Cafe™, Swiss-Belhotel Serpong.


Launch and Showcase Oishii Japanese Food Cuisine

Jadi ceritanya, hari Rabu tanggal 24 Mei 2023 kemarin, Swiss-Belhotel Serpong mengadakan acara Launch and Showcase "Oishii Japanese Food Cuisine". 

Aku dan teman-teman food blogger dari Komunitas Food Blogger Indonesia hadir di acara tersebut. Di antaranya Utami, Tuty, Mas Ono, Rina Susanti, Uci, Hani, dan Bayu Fitri.

Selain kami para blogger, juga ada para media. Tujuan dari kehadiran kami tentunya untuk mendengarkan pemaparan dari pihak hotel mengenai menu-menu yang hendak diluncurkan, sekaligus mencicipinya langsung.

Yups, sesi mencicip langsung itu perlu ya, biar afdol 😁

Kegiatan launching diisi dengan sambutan langsung oleh Bangkit Ciptadi, selaku General Manager

Lalu ada paparan oleh Executive Chef, Yadi Nugraha mengenai varian makanan yang ditawarkan, mulai dari appetizer hingga dessert, dan menu-menu unik yang wajib dicoba saat berkunjung di Swiss-Belhotel Serpong. 

Tak ketinggalan F&B Manager Bapak Yuha Maulana juga hadir di tengah acara. Bapak Yuha menambahkan informasi mengenai minuman Jepang yang diinovasi dengan creme brulee. Beliau bahkan memperlihatkan kepada kami cara membakar creme brulee pada minuman. Seru lho😁

Dari kiri atas: GM Swiss-Belhotel Serpong Bapak Bangkit Ciptadi, Asst. PR Manager Imelda, Executive Chef Yadi Nugraha, F&B Manager Yuha Maulana.

“Mengingat menu kuliner Jepang sudah sangat familiar di Indonesia. Bahkan kuliner Jepang  ini memang sengaja kami angkat pada tema bulan Mei dan Juni. Jadi bagi tamu maupun pecinta kuliner bisa mencoba menu kuliner ini hingga akhir bulan Juni 2023”, ungkap Bangkit Ciptadi. 

Jadi buat yang ingin menikmati Japanese Food Style di Swiss Cafe™, Swiss-Belhotel Serpong ini, hanya sampai akhir Juni. Karena setelah itu, menu akan berganti dengan tema lainnya. Kalau sebelumnya Chinese Food, kali ini Japanese Food, nanti entah menu negara mana lagi. Pantau saja medsos Swiss-Belhotel Serpong, biasanya info terbaru bisa ditemukan di sana.

Instagram Swiss-Belhotel Serpong--> @swissbelhotel_serpong


Cara Menikmati Japanese Food di Swiss-Belhotel Serpong

Ada dua pilihan cara untuk menikmati makanan Jepang di Restoran Swiss Cafe™, Swiss-Belhotel Serpong, yaitu:

  • Japanese Buffet Style
  • Japanese ala Carte 


Harga paket Japanese Buffet Style only IDR285K All You Can Eat. Menariknya, AYCE makanan Jepang di sini nggak kena penalty. Jadi tamu bisa menikmati hidangan dengan santai, tanpa diburu-buru batas waktu yang biasanya ditentukan.

Semua harga makanan Japanese ala Carte di bawah Rp100.000,00 !!

Semua makanan dan minuman Jepang di Swiss Cafe dijamin halal. Seperti yang disampaikan oleh Bapak Bangkit Ciptadi, restoran tidak menjual minuman keras, dan untuk makanannya juga no pork no lard.

Semua hidangan Jepang di restoran ini ENAK! Itu kata aku 😆 Kamu harus cobain sendiri biar tahu rasanya 😛


Japanese Buffet Style only IDR285K All You Can Eat

Dengan harga paket IDR285K itu, tamu bisa menikmati aneka hidangan berupa: 

  • Yakisoba
  • Gyoza
  • Miso Soup
  • Beef Teriyaki
  • Yasai Itamae
  • Fish Japanese Curry
  • Tempura
  • Takoyaki
  • Chicken Bulgogi
  • Japanese Salad
  • Coleslow Salad
  • Sliced Fruit
  • Aneka cake
  • dilengkapi dengan live cooking; Chicken Sukiyaki, Shabu-Shabu dan masih banyak lagi pilihan makanan yang lain.

Beberapa menu yang berhasil aku foto, sbb:

Chicken karage

Beef teriyaki

Tempura





 




Menu Japanese A la Carte

Untuk jenis A la Carte, makanan yang ditawarkan terdiri dari Yakitori Platter, Creami Miso Niku Udon, dan Crunchy Roll Rendang Sushi.

Dengan harga yang sangat ramah di kantong yakni kurang dari Rp100.000,00 per porsi, menu-menu tersebut cocok untuk jadi pilihan saat datang makan sendiri.


1. Yakitori Platter

Menu ini terdiri dari jamur Shitake atau Enoki, Fish Ball, Salmon Ball, Squid Flower, Yakitori (Chicken Leg and Skin), Kani Crab Stick, dilengkapi dengan nasi putih dan 3 pilihan kondimen saus yakni Chili Sauce, Yakiniku, Chili Oil, serta minuman Cola. Menu ini dapat dinikmati dengan harga Rp75.000,00 net/porsi. 

Yakitori Platter

2. Creamy Miso Niku Udon

Yakni Soup Miso Udo yang terbuat dari kaldu beras yang diberi toping Beef, Jamur Shitake, Naruto Maki, Wakame dan Katsuobushi, dilengkapi minuman hot Ocha. Menu ini dapat dinikmati dengan harga Rp95.000,00 net/porsi.


3. Crunchy Roll Rendang Sushi

Ini adalah Sushi dengan sentuhan lokal. Berupa gulungan nasi yang diisi dengan daging rendang, alpukat, keju dan crumble. Dilengkapi dengan soy Sauce, wasabi, dan gari ginger, serta minuman Ocha. Menu satu ini dibandrol Rp70.000,- net/porsi.

Penasaran nggak gimana rasanya sushi rendang? Kalau rasa rendang sih enggak perlu bikin penasaran ya, karena udah sering makan. Tapi kalau jadi isian sushi yang dicampur alpukat, keju dan crumble, hmm...cobain sendiri aja 😅

Yang jelas, khusus menu satu ini, singkirkan dulu prinsip otentiknya, mari lihat dari sisi kreatif, serta tujuan yang ingin dicapai sebagai bagian dari "food journey" yang seru untuk diceritakan.



Minuman Brulee Series

Swiss Cafe juga menawarkan beberapa menu minuman yang cocok untuk dinikmati di kala sore ataupun pagi. Minuman tersebut diberi nama Brulee Series.

Seperti yang diungkapkan oleh Bapak Yuha Maulana, Creamy Brulee Series merupakan produk inovasi Swiss Cafe berupa minuman yang disajikan dengan caramel dari brown sugar. 

Minuman Brulee Series ini dapat dinikmati A la Carte, terdiri dari:

  • Cappuccino Creme Brulee IDR35.000 net/cup
  • Matcha Latte Creme Brulee IDR40.000 net/cup
  • Vanilla Latte Creme Brulee IDR40.000 net/cup

Semua minuman tersedia panas saja, bukan dingin.

Untuk minuman kebetulan aku mencoba Matcha Latte Creme Brulee yakni green tea yang di-mix dengan susu segar ber-topping caramel dari brown sugar yang menghadirkan sensasi tersendiri. Sangat nikmat untuk jadi teman makan cake saat bersantai di sore hari. Apalagi kalau saat mendung dan hujan, wah makin nikmat rasanya.

Cappucino Creme Brulee

Vanilla Latte Creme Brulee

Matcha Latte Creme Brulee

Acara launching yang digelar di Swiss-Cafe™ Restaurant lantai 1 (satu) Swiss-Belhotel Serpong, berlangsung sejak pukul 16.00 WIB sampai dengan selesai. 

Kelar acaranya sih hampir jam 7 malam, karena ada sesi makan bersama menikmati menu buffet Japanese Food, hingga bagi-bagi hadiah. 

Yups, kegiatan lauching ini jadi seru dan meriah karena Mbak Imelda Asst. PR Manager Swiss-Belhotel Serpong mengadakan kuis dan games berhadiah produk sponsor Biznet dan Tiket.com, serta doorprize berupa 4 voucher breakfast. 

Bahkan, ada giveaway berhadiah voucher menginap 1 malam di Swiss-Belhotel Serpong segala lho. Mantul!

Selamat buat Utami, Bayu, Hani, dan Mbak Tuty.


Ok segitu dulu ceritaku kali ini dari Swiss-Belhotel Serpong.

Buat kalian yang mau bersantap Japanese Style, silakan datang langsung ke Restoran Swiss Cafe™ di Swiss - Belhotel Serpong.

Kalau datang rombongan bersama keluarga, teman, atau rekan kerja, maka Japanese Buffet Style bisa jadi pilihan yang tepat.

Makan puas, gak kena penalty pula. Jadi bisa santai menikmati hidangan.

Hati senang, perut kenyang. Mantap!

 

Sebagai informasi saja, Swiss-Belhotel Serpong merupakan hotel bintang 4 di Serpong yang berlokasi strategis di tengah-tengah kompleks Intermark, gedung kantor, dan perumahan BSD. 

Hotel ini punya akses sangat mudah ke kota Jakarta dan Bandara Soekarno-Hatta karena letaknya sangat dekat dengan jalan tol. Bukan sekadar dekat, tapi jalan masuk dan keluar tolnya persis di samping hotel.

Ada 107 kamar pilihan dan suite kontemporer, yang semuanya dilengkapi dengan fasilitas dan teknologi modern. Punya resto Swiss-Café ™ untuk tempat bersantap bersama keluarga mau pun rekan kerja. Serta tersedia fasilitas spa, kolam renang dan pusat kebugaran untuk tamu yang menginap. Di sekitar hotel, di kawasan kompleks Intermark terdapat berbagai macam kafe, restoran, dan bahkan supermarket, menciptakan tingkat kenyamanan yang luar biasa untuk setiap tamu.

Pengalamanku menginap di Swiss-Belhotel Serpong dapat dibaca pada tulisan lainnya, klik di sini Staycation di Suite Room Swiss-Belhotel Serpong


Swiss-Belhotel Serpong 

(62-21) 5020 2656

(62-21) 2917 9090 

prosbsr@swiss-belhotel.com 


Hanggar 21, Hotel dan Restoran Dekat Bandara Tanjung Pandan


“Kita mampir ke Hanggar 21, istirahat dulu di restorannya, sambil menunggu pesawat kalian landing dari Jakarta,” ucap Pak Toto, GM wisata Pulau Leebong yang akan mengantar kami ke bandara H.A.S Hanandjoedin, Tanjung Pandan.

Siang itu sekitar jam 11.20, kami meninggalkan Pulau Leebong untuk kembali ke Jakarta. Speedboat yang mengantar kami hanya perlu waktu 10 menit untuk menyeberang ke dermaga  Tanjung Ru. Dari sana, mobil sudah siap. Pak Toto sendiri yang mengemudi. Beliau ini, selain ramah, juga baik sekali, mau antar kami ke bandara. Padahal jauh.

Dalam perjalanan menuju bandara, kami singgah makan siang di RM. Sari Gangan. Menurut Pak Toto, rumah makan ini menyediakan kuliner gangan khas Belitung yang dimasak dengan resep asli. Ada 3 resep gangan yang saat ini bisa dinikmati di Belitung. Kalau yang asli, salah satunya ya di Sari Gangan ini. Usai dari Sari Gangan, kami diajak mampir ke kedai kopi Kong Djie. Kedai kopi legendaris ini sudah ada sejak sebelum Indonesia merdeka. Bagi penggemar kopi, bakal afdol rasanya kalau mampir dan minum kopi di sini. 

Selamat datang, mari mampir di Hanggar 21 :D
Dari kedai kopi Kong Djie, kami meluncur ke teak garden, foto-foto sebentar, setelah itu langsung ke bandara. Tapi waktu keberangkatan ternyata masih lama. Itu sebabnya Pak Toto mengajak kami mampir ke Hanggar 21, sebuah hotel yang terletak sangat dekat dengan bandara HAS. Hanandjoedin, Tanjung Pandan. Waktu tempuh dengan mobil dari hotel ke bandara sekitar 3 menit saja. Dekat sekali ya. 

Hotel Hanggar 21

Restoran Hanggar 21

Mobil yang melaju dari dan ke Kota Tanjung Pandan pasti melewati hotel Hanggar. Itu artinya saya sudah 5x melintasi hotel ini. Tapi saya tidak ngeh kalau di sini ada resto juga. Andai tahu, mending singgah di sini sambil nunggu pesawat. Bisa mengudap makanan dan minuman khas. Kalau di bandara kan belum ada resto, hanya kantin saja. Makanan yang dijual di kantin belum banyak variasinya. Pun suasananya juga ramai dan berisik.

Saya dan Mas Yopie senang saja diajak ke resto dulu. Apalagi suasananya lebih tenang, udaranya juga sejuk, nyaman duduk-duduk sambil nunggu jadwal keberangkatan.
 
Taman air di belakang resto dan bangunan hotel di bagian belakang

Cafetaria Hanggar 21
Barang jadul di dalam Cafe

Foto Presiden Soekarno saat berkunjung ke Belitung tahun 1950

Dispenser jaman Belanda


Kami tidak duduk di dalam resto, tapi di bagian belakang (semi outdoor). Pak Toto ternyata traktir kami. Asyik cuy. Haha. Sebenarnya saya masih kenyang. Waktu makan di Sari Gangan, saya makan banyak. Setelah makan kenyang di Sari Gangan, diajak minum kopi juga di kedai kopi Kong Djie, makin penuh isi perut. Tapi bagaimanapun, tawaran makan/minum tuh susah ditolak yaaaa. Haha

Saya dan Mas Yopie sepakat memesan Es Cincau Susu saja. Seger lho! Meskipun udara saat itu cenderung sejuk, tapi tenggorokan lumayan kering. Diguyur dengan es cincau, rasa manis dan dinginnya langsung bikin seger.

Es Cincau Susu
 
Tak berapa lama, kami kedatangan Pak Jonjon, owner Hotel Hanggar 21. Setelah berkenalan, saya baru tahu Pak Jonjon ini ternyata adalah teman akrabnya Pak Toto. Surprise! Tentu senang bisa berkenalan dengan pengusaha wisata seperti Pak Jonjon. Kami ngobrol santai. Pak Jonjon maupun Pak Toto banyak bercerita seputar hotel Hanggar dan wisata Belitung pada umumnya. Saya menyimak, sambil sesekali memotret dan menikmati makanan dan minuman yang disuguhkan.

Nah, bicara soal makanan dan minuman, resto Hanggar ini punya bermacam kudapan khas Belitung yang bisa dinikmati dengan harga terjangkau. Ikon kuliner Belitung seperti Gangan Sari, Bebulus, Mie Belitung “Atep”, dan Kopi Kong Djie bisa dipesan di sini. Minuman asli Belitung seperti Es Jeruk Kunci pun ada. Pempek ikan laut pun tak ketinggalan menambah daftar makanan khas. Selain itu tersedia juga kudapan aneka roti bakar dan pisang goreng. Jenis minuman pun banyak, mulai dari aneka teh, kopi, susu, dan es. 

Es Jeruk Kunci Hamoy

Pisang goreng coklat keju

Pempek terbuat dari ikan laut

Mie Belitung "Atep"

Untuk main course, resto Hanggar 21 menyediakan Nasi Ayam Tim, Gangan Komplit, Bebulus, Nasi Goreng Kampoeng, Nasi Goreng Ikan Asin, Ayam Goreng, Ayam Goreng Komplit, dan Nasi Lemak.

Dengan pilihan menu yang cukup beragam tersebut, tidak heran kalau resto ini jadi pilihan yang tepat untuk bersantap di Tanjung Pandan. Selain lokasinya yang strategis, juga menawarkan suasana yang nyaman. Demikian pula dengan hotelnya.

Buat yang ingin mencicipi aneka kuliner khas Belitung yang terkenal seperti Mie Belitung "Atep", Gangan, Es Jeruk Kunci, Kopi O Kong Djie, semua tersedia di sini. Cukup di satu tempat, sudah bisa jelajah kuliner Belitung :D

Banyak pilihan jenis minuman

Daftar makanan dan harga. Terjangkau bukan?

Hotel Hanggar memiliki 17 Deluxe room, 2 suite room, dan 6 tipe family room. Menurut keterangan Pak Jonjon, tamu yang menginap kebanyakan wisatawan luar daerah yang berkunjung ke Belitung untuk liburan. Dari catatannya selama ini, hotel banyak menerima kesan positif dari para tamu. Lokasi strategis, fasilitas memadai, kamar yang nyaman dan bersih, merupakan kepuasan yang dirasakan para tamu.

Apa iya? Untuk membuktikannya, saya masuk hotel, berkeliling dari lobi hingga kamar-kamar di depan sampai belakang. Perlu bagi saya untuk melihat sendiri keadaan hotel. Bukan Cuma berdasarkan kata orang lain. Apalagi saya masih punya niat untuk liburan lagi di Belitung. Tentu ingin tahu dulu keadaan hotelnya sebelum nanti dipesan.

staff yang ramah

Pintu masuk menuju lobi

lobi

Staff menyambut ramah di lobi, lalu mengantar saya ke belakang, ke area kamar. Kamar-kamar tampak berjejer membentuk kotak, di tengahnya terdapat taman dan café outdoor. Terlihat bersih dan asri. Saya diberi kesempatan masuk ke kamar suite room dan melihat fasilitas di dalamnya. Design interior kamarnya simple modern, begitu juga tempat tidur dan kamar mandinya.

Family room terletak di area yang berbeda. Terpisah dari barisan kamar di bangunan utama. Serupa bangunan villa, dengan taman dan jalan yang bisa dimasuki mobil. Agak jauh di bagian belakang hotel ini, terdapat jejeran bukit yang ditumbuhi rimbun pohon. Menarik untuk dipandangi saat sedang duduk-duduk di resto.  

Tipe suite room

suite room

Cafe di bagian dalam hotel

Lorong kamar-kamar

Taman di bagian dalam hotel

Untuk melengkapi liburan keluarga, Hotel Hanggar 21 menyediakan berbagai sarana permainan  dan olahraga seperti sepeda, ATV, Segway, dan kendaraan antar jemput bandara atau ke tempat-tempat wisata yang ada di Belitung. Pernah main segway? Saya belum pernah hehe.
 
Saya diberi kesempatan mencoba, ternyata asik. Mainnya mudah. Tinggal naik (berdiri), pegang alat kemudinya. Gerakan ke kiri atau ke kanan untuk belok. Kalau mau meluncur ke depan, badan ditundukkan. Kalau mau ngerem, badan ditarik ke belakang.

Huaaa….ternyata asik! Kebayang kalau anak kecil yang main, ga mau berhenti kali ya.  

Sepeda buat olah raga, bisa di bawa naik gunung :D

Penasaran main segway :))

Ikutan jadi kayak anak kecil :))

Kami cukup lama singgah di Hanggar 21. Tadinya hanya ingin sebentar, sesuai dengan sisa waktu sebelum keberangkatan pesawat. Tapi ternyata ada keterlambatan 1 jam dari pesawat yang kami tunggu. Makanya jadi lama. Dari awalnya cuma minum Es Cincau Susu, jadi minum dan makan yang lainnya. Pempek ikan (ikan laut), mie belitung “Atep”, Es Jeruk Kunci Hamoy, dan pisang goreng coklat keju. Sudah rasanya enak, bikin kenyang pula. Sampai saya merasa nggak ingin makan malam lagi karena sudah kekenyangan hihi.

Singgah di Hotel Hanggar 21 ini, menambah informasi saya seputar resto dan hotel yang bisa disinggahi untuk bersantap ataupun menginap di Belitung di lain waktu.

Jika berlibur ke Belitung, butuh tempat nyaman untuk bersantap sambil menunggu pesawat, atau singgah makan sebelum melanjutkan perjalanan ke tempat-tempat wisata di Belitung, bisa mampir ke sini. Dekat dari bandara, cuma 3 menit. Ke Kota Tanjung Pandan hanya 15 menit.
 
Tipe family room

Suasana di belakang hotel

Untuk urusan menginap, saya jamin akan tidak akan menyesal. Hotelnya menawarkan suasana yang tenang dengan kamar-kamar yang nyaman dan terjangkau. Fasilitas lengkap, mulai dari restoran, café, rekreasi, minimart, sport, semua ada di satu tempat. Jika nanti saya berlibur ke Belitung lagi, saya tidak ragu memilih Hanggar 21 untuk tempat menginap.

Hanggar 21
Jl.Sudirman KM.11,8 Buluh Tumbang, Tanjung Pandan
Reservation: 0819-29789889, 08117111689
Email: hotelhanggar21@gmail.com

Special thanks buat Pak Toto yang sudah menemani dan mengantar hingga ke bandara. Juga untuk Pak Jonjon atas obrolan menarik dan suguhannya yang lezat. 
 

Bareng Pak Jonjon (owner Hotel Hanggar 21), Pak Toto (GM wisata Pulau Leebong), dan Mas Yopie Pangkey