Rayakan Ulang Tahun Kamar Dagangnya, Puluhan Pengusaha Tiongkok Bulatkan Tekad Majukan Indonesia




Pada tanggal 9 Juni 2015, China Chamber of Commerce in Indonesia (Kamar Dagang dan Industri Perusahaan-perusahaan asal Tiongkok, atau CCCI) merayakan ulang tahun ke-10 nya di Hotel Shangri-La, Jakarta, bersama Mr. Xie Feng, Duta Besar Tiongkok untuk Indonesia, Bapak Tamba P. Hutapea, Wakil Ketua BKPM, Mr. Wang Liping, Minister Counselor bidang Perekonomian dan Perdagangan Kedubes Tiongkok, dan seluruh anggotanya.

Dalam acara 10th Anniversary Celebration itu, tampak hadir pula perwakilan dari berbagai organisasi dan kalangan  masyarakat, termasuk  para anak yatim piatu dan mahasiswa berprestasi yang menerima bantuan dan beasiswa dari Kamar Dagang Tiongkok (CCCI).  



Mr. Xie Feng, Duta Besar Tiongkok

Mr. Xie Feng, Duta Besar Tiongkok dalam pidatonya mengucapkan selamat kepada CCCI. Beliau menjelaskan bahwa, pengusaha Tiongkok secara kumulatif  telah menanamkan modal sebesar 4,14 milyar USD di Indonesia, dan volume investasinya meningkat sangat cepat berkat kerjasama bilateral Tiongkok Indonesia yang makin erat, terutama di bidang pembangunan infrastruktur dan maritim yang dipertemukan dalam rancangan strategis Tiongkok untuk membangun Jalur Sutera Maritim dan visi Presiden Joko Widodo untuk membangun Poros Maritim Dunia.

Beliau juga mengingatkan para pengusaha asal Tiongkok agar selalu mendorong kerjasama Tiongkok – Indonesia di berbagai bidang, dan menproritaskan kredibilitas dan tanggung jawab sosial dalam menjalankan usahanya.  



Mr. Liu Haosheng, Ketua CCCI

Mr. Liu Haosheng, Ketua CCCI mengucapkan terima kasih kepada pemerintah dan masyarakat Indonesia maupun Tiongkok, atas dukungannya selama 10 tahun terhadap perkembangan CCCI. Saat ini CCCI sudah memiliki lebih dari 160 anggota, yang meliputi infrastruktur, sumberdaya mineral, pertanian, telekomunikasi, transportasi, permesinan, perdagangan dan banyak bidang lainnya. 


Beliau mengimbau para anggotanya agar tidak semata-mata mencari keuntungan dalam usahanya, tetapi selalu mendukung program pembangunan yang dirancang oleh pemimpin kedua negara, melakukan komunikasi dan koordinasi, demi terwujudnya kesejahteraan dan persahabatan rakyat kedua negara, selalu maju bersama Indonesia.

Bapak Tamba P. Hutapea menyampaikan rasa terima kasih kepada CCCI yang selama ini telah memfasilitasi pengusaha Tiongkok di Indonesia. Beliau menegaskan bahwa pemimpin Indonesia dan Tiongkok telah bertemu 3 kali dalam kurun waktu 6 bulan, dan mencapai kesepakatan untuk mempererat hubungan kerjasama di bidang politik, ekonomi, maupun sosial dan budaya.  


Penyerahan sumbangan
Sesuai visi strategis pemerintah kedua negara, BKPM akan terus berupaya memperbaiki proses perizinan, melakukan terobosan debottlenecking, dan mendorong peningkatan iklim investasi, dengan harapan agar makin banyak pengusaha Tiongkok mengenal Indonesia dan menambah kepercayaan untuk investasi di Indonesia, meningkatkan persentase realisasi investasinya, dan tergabung dengan wadah pengusaha-pengusaha Tiongkok, yaitu CCCI, berantisipasi dalam membantu pembangunan Indonesia dan meraih peluang usaha yang tersedia. Beliau juga ingin para investor memandang Indonesia tidak hanya sebagai pasar, tetapi juga sebagai pusat manufaktur  di Asia, melakukan transfer ilmu teknologi dan meningkatkan daya saing Indonesia.
 

Dalam acara tersebut, dilakukan pula penyaluran dana bantuan dan beasiswa yang dikumpulkan oleh para anggota CCCI, kepada panti asuhan dan mahasiswa berprestasi. Berberapa anggota CCCI juga memaparkan hasil program tanggung jawab sosialnya di Indonesia, termasuk pembangunan sekolah, rumah sakit, pembinaan masyarakat dan penanggulangan bencana alam.
 


Pemotongan kue

Seperti apa yang dikatakan Duta Besar dan Ketua Umum, CCCI berkomitmen untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat kedua negara dan melakukan tanggung jawab sosial, tidak hanya dalam acara perayaan ulang tahunnya, tetapi juga menjadikan hal-hal tersebut sebagai bagian yang tak terpisahkan dari misi mereka di Indonesia.

Acara berakhir dengan pemotongan kue ulang tahun oleh para anggota Dewan Pengurus CCCI, dan komitmen CCCI untuk mengambil peran makin aktif di masa mendatang demi mendukung pembangunan Indonesia.

(*)

Seorang istri. Ibu dari dua anak remaja. Tinggal di BSD City. Gemar jalan-jalan, memotret, dan menulis.

Share this

Previous
Next Post »

8 komentar

Leave your message here, I will reply it soon!