Sejenak pergi dari hiruk pikuk Jakarta dengan membawa keluarga ke tempat yang nyaman dan seru di Sentul City. Bersenang-senang dan merasakan suasana berbeda sambil menikmati aneka makanan yang membuat suasana jadi lebih mengasyikan.
Nyaman dan asri. Kesan itu yang saya dapat begitu memasuki kawasan Sentul City. Jalan lebar beraspal mulus yang dilengkapi dengan trotoar bersih, lajur khusus sepeda, pohon-pohon tinggi dan rindang, kontur perbukitan yang menarik, serta puncak-puncak bukit di latar belakang, menyambut kehadiran saya dan keluarga.
Alhamdulillah hari sangat cerah. Langit berwarna biru berhias gerombolan awan putih cemerlang, dan matahari pun bersinar hangat. Meskipun sudah memasuki kawasan Bogor yang terkenal dengan udaranya yang sejuk, namun udara di Sentul City pagi itu tidak demikian. Pukul 8 pagi udara mulai terasa panas. Keberadaan taman di sekitar kawasan, serta deretan ratusan pohon tinggi berdaun lebat itulah yang memberikan udara segar dan membuat suasana menjadi teduh.
Selain
sebagai kawasan hunian bernuansa pegunungan yang memiliki fasilitas
lengkap, Sentul City juga merupakan kawasan pariwisata yang ramai dikunjungi. Jungleland - Adventure Theme Park adalah salah satu ikon pariwisata terkenal di Sentul. Sebelum Jungleland, Sentul telah lebih dulu termashyur sebagai sirkuit balap mobil dan motor tingkat dunia.
Ada banyak tempat wisata yang bisa dikunjungi di Sentul, di antaranya: Jungleland, Air Terjun Bidadari, Pasar Ah Poong, Taman Patung & Taman Bambu Ecoartpark, Bellanova Country Mall, Hutan Pinus Gunung Pancar, Alam Fantasia, Pemandian Air Panas Gunung Pancar, Science Garden, dan Taman Budaya Sentul City.
Di antara sekian banyak tempat wisata tersebut, Taman Budaya menjadi pilihan kami. Alasannya tak lain karena Humayra -anak saya- ingin naik kuda. Di Taman Budaya memang tersedia fasilitas berkuda, baik untuk anak-anak, maupun orang dewasa. Namun, berkuda bukanlah satu-satunya aktifitas yang bisa dilakukan di Taman Budaya. Ada banyak aktifitas seru dan menarik lainnya yang bisa dilakukan dan dinikmati oleh seluruh anggota keluarga.
Di antara sekian banyak tempat wisata tersebut, Taman Budaya menjadi pilihan kami. Alasannya tak lain karena Humayra -anak saya- ingin naik kuda. Di Taman Budaya memang tersedia fasilitas berkuda, baik untuk anak-anak, maupun orang dewasa. Namun, berkuda bukanlah satu-satunya aktifitas yang bisa dilakukan di Taman Budaya. Ada banyak aktifitas seru dan menarik lainnya yang bisa dilakukan dan dinikmati oleh seluruh anggota keluarga.
Taman Budaya - Funtastic Adventure
Taman Budaya terletak di kawasan Sentul City, didirikan pada tahun 1994 di bawah manajemen PT. Gunung Geulis Elok Abadi. Taman ini berdiri di atas lahan seluas lebih dari enam hektare, lengkap
dengan lahan hijau yang ditumbuhi berbagai pohon dan tanaman.
Dikelilingi pemandangan empat gunung, yakni Gunung Geulis, Gunung
Pancar, Gunung Gede, dan Gunung Salak, serta satu bukit, Bukit
Hambalang.
Selain pemandangan yang menarik, Taman Budaya juga menyediakan area seluas 3000m2 berupa lapangan luas bernuansa alam. Lapangan ini mampu menampung hingga 2000 orang dan dapat digunakan untuk berbagai kegiatan seperti corporate/family gathering, community outing, party, product launching, entertainment event, bazzar dan lain-lain.
Saat lapangan tidak digunakan untuk berbagai kegiatan, biasanya dimanfaatkan untuk bermain layangan. Sementara di sisi lapangan, beberapa orang tua berkumpul menikmati makanan sambil bercengkerama dan mengawasi anaknya yang sedang bermain.
Selain pemandangan yang menarik, Taman Budaya juga menyediakan area seluas 3000m2 berupa lapangan luas bernuansa alam. Lapangan ini mampu menampung hingga 2000 orang dan dapat digunakan untuk berbagai kegiatan seperti corporate/family gathering, community outing, party, product launching, entertainment event, bazzar dan lain-lain.
Saat lapangan tidak digunakan untuk berbagai kegiatan, biasanya dimanfaatkan untuk bermain layangan. Sementara di sisi lapangan, beberapa orang tua berkumpul menikmati makanan sambil bercengkerama dan mengawasi anaknya yang sedang bermain.
Dengan tujuan menjadikan "Sentul City, One Stop Destination With Fun And Learning Experience", Taman Budaya menawarkan empat pusat kegiatan wisata yang menarik dan inovatif, yaitu:
- Adventure Center : Outbond Andventure (kids & adult), team building, fun games, Ekowisata-Sahabat alam (air terjun/hutan pinus/kawah), camping experience dewasa & program anak.
- Culture Center : Traditional dance, tradisional music bamboo (angklung), clay making, painting (on t-shirt, bag, kite, lampion, dll)
- Facility Center : Lapangan Nuansa Alam, Meeting rooms/multifunction facility), guest house, hotel, foodcourt, restaurant, spa dan reflexy.
- Green Center : Wisata budaya, live in.
Berbagai
aktivitas liburan dan rekreasi tersebut tersedia lengkap dalam satu
area. Asyik, jadi tidak perlu loncat sana sini pindah tempat.
"Humayra....tarik layangannya.." "Siap, Mama." |
"nanti kejar layangannya ya." |
Tanjakan kecil di sebelah kanan itu adalah atap kamar hotel Neo |
Di dekat lapangan ada penjual layangan. Layangannya laku keras diserbu pengunjung. Satu layangan dijual seharga Rp 25.000,- Ukurannya besar, ada ekornya, dan macam-macam gambarnya. Humayra memilih karakter kupu-kupu. Katanya, seekor kupu-kupu seharusnya terbang tinggi.
Lapangan Taman Budaya memang asyik, banyak angin. Semua layangan yang dimainkan mudah terbang tinggi. Humayra girang bukan main. Saking senangnya, dia bermain sampai berjam-jam. Kalau tidak dihentikania akan terus bermain. Perlu usaha keras untuk membujuknya.
Setelah puas bermain layangan, ia pindah main perosotan, naik becak, naik kuda, dan main guling-gulingan di rumput. Anak-anak kalau sudah ketemu tempat seperti ini seperti tidak mau berhenti bermain. Kadang sampai lupa dengan rasa lapar dan haus.
Paket Wisata
Taman Budaya menyediakan paket wisata yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan. Harganya bervariasi. Minimal peserta paket 30 pax.
- Outbound Kids Package Rp 270.000 / pax : 11 games+mini games, Instructor, souvenir, insurance, lunch box, welcome drink
- Smart Kids Package Rp 350.000 / pax : Outbound kids, instructor, choose program (clay making/batik/t-shirt/painting), welcome drink, lunch box.
- Wisata Budaya Rp 200.000 / pax : Traditional Games+Flying fox, membuat wayang dari batang singkong, melukis layang-layang/membatik, lunch box 1x+welcome drink, instructor, membuat belalang dari janur.
- Kids Army Rp 250.000 / pax : Program Kids Army, T-shirt kids army, lunch, welcome drink, medali (pemenang), instructor,
- Camping package Rp 450.000 / pax : tent & camping equipment, meals 4x, outbound, fun games, coffee break 2x, api unggun, instructor.
- Trekking Package Rp 350.000 / pax : Trekking to waterfall+(fungames+flying fox), instructor, welcome drink, lunch box, insurance.
- Outbound Adults package Rp 350.000 / pax : Outbound 7 obstacle+fun games, instructor, insurance, lunch buffet, coffee break 2x.
- Team Building Package Rp 370.000 / pax : team building program+flying fox, instructor, coffee break 2x, insurance, lunch buffet, certificate.
- Paintball Package Rp 500.000 / pax : Paintball+50 bullets, fun games/outbound, instructor, insurance, lunch buffet, coffee break 2x.
- Outing Corporate Rp 370.000 / pax : Fun games+flying fox, coffee break 2x, lunch buffet, instructor.
Harga di atas berdasarkan daftar harga per Maret 2015 yang saya terima dari pihak Taman Budaya. Harga belum termasuk PPN 10%. Untuk informasi lebih lengkap bisa menghubungi Rizki di nomor HP: 0858-14133317 / 0838-11234889. Email: rizki@tamanbudaya.co.id
Taman Budaya sangat cocok dijadikan destinasi liburan bersama keluarga. Selain karena lokasinya mudah dijangkau dari Jakarta (via tol), taman ini memiliki beragam permainan untuk anak-anak. Aneka permainan memiliki unsur pendidikan yang bermanfaat. Anak-anak dapat mengkreasikan imajinasi melalui kegiatan membatik pada selembar kain, menghias tanah liat, maupun melukis karikatur di atas t-shirt, tas, dan layang-layang.
Kegiatan wisata budaya dalam permainan angklung, tari tradisional, permainan bakiak, egrang, dan congklak dapat membuat anak-anak lebih mengenal budaya lokal dan permainan tradisional. Bahkan lebih jauh lagi, dapat membuat anak belajar berani, bersosialisasi, berbagi, sabar dan beretika, serta lebih peduli pada lingkungan sekitar.
Semuanya menarik!
Penginapan
Di samping Taman Budaya terdapat Hotel Neo+ Green Savana Sentul City by Aston. Hotel ini terhubung dengan Taman Budaya. Dari luar memang terlihat terpisah, seolah berdiri sendiri-sendiri. Tetapi di bagian dalam, kedua tempat ini seperti menyatu. Saya bisa keluar dan masuk kedua tempat tersebut tanpa ada pembatas.
Awalnya saya tidak mengira bangunan yang berada di balik lapangan Taman Budaya itu adalah sebuah hotel. Setelah didekati ternyata atap kamar hotel dan sebagian besar 'badan' kamar menempel dan memunggungi lapangan. Bahkan permukaan atap hotel dibalut rumput lapangan.
Awalnya saya tidak mengira bangunan yang berada di balik lapangan Taman Budaya itu adalah sebuah hotel. Setelah didekati ternyata atap kamar hotel dan sebagian besar 'badan' kamar menempel dan memunggungi lapangan. Bahkan permukaan atap hotel dibalut rumput lapangan.
Konsep Green Roof pada hotel bergaya natural dan
modern ini memang unik. Penampakan bangunan kamarnya pun menarik, berderet memanjang ke belakang saling berhadapan. Di antara kamar-kamar yang saling berhadapan itu terdapat kolam renang besar. Bentuk kolamnya memanjang mengikuti deretan kamar, lalu berujung di jacuzzi. Keluar kamar bisa langsung berenang. Usai berenang bisa langsung kembali ke kamar. Di sini, selain kolam renang dewasa juga tersedia juga kolam anak dan
kolam berendam.
Hotel Neo+ memiliki jumlah kamar 70 unit yang
terdiri dari dari 2 unit yaitu Deluxe 14 (fourteen) rooms - Superior 54
(fifty four) rooms. Semua type kamar sudah termasuk: Sarapan Pagi, TV LCD 32” dengan channel lokal dan internasional, Tempat tidur dan bantal dengan seprai dan selimut berbahan katun 100%, Kamar mandi dengan shower, Mini bar, Fasilitas pembuat teh & kopi, Brankas, Cermin Rias, AC dalam masing-masing kamar, dan telepon pribadi dengan sambungan langsung.
Bagaimana dengan harga?
Nah ini dia. Jika dilihat dari fasilitasnya yang lengkap, desain kamar yang apik, kolam renang yang sangat bersih, akses yang mudah, nuansa yang alami, makanan yanglezat, serta tersedianya tempat bermain yang luas untuk anak-anak (Taman Budaya), saya sempat mengira harga kamar per malamnya minimal 1 jutaan. Tapi ternyata setelah saya cek di situs Agoda.com harga kamar per malamnya kurang dari 600 ribuan!
Nilai tambah hotel ini ada pada lokasinya yang berdekatan dengan Taman Budaya, Jungleland, dan Sentul City Highland Golf Course, serta sederet tempat pariwisata menarik lainnya. Menginap di hotel ini tentu akan membuat acara berlibur bersama keluarga akan semakin lengkap.
Nah ini dia. Jika dilihat dari fasilitasnya yang lengkap, desain kamar yang apik, kolam renang yang sangat bersih, akses yang mudah, nuansa yang alami, makanan yanglezat, serta tersedianya tempat bermain yang luas untuk anak-anak (Taman Budaya), saya sempat mengira harga kamar per malamnya minimal 1 jutaan. Tapi ternyata setelah saya cek di situs Agoda.com harga kamar per malamnya kurang dari 600 ribuan!
Nilai tambah hotel ini ada pada lokasinya yang berdekatan dengan Taman Budaya, Jungleland, dan Sentul City Highland Golf Course, serta sederet tempat pariwisata menarik lainnya. Menginap di hotel ini tentu akan membuat acara berlibur bersama keluarga akan semakin lengkap.
"We do our best to make everybody have fun"
Taman Budaya memang diperuntukkan bagi semua kalangan. Dari anak-anak sampai orang tua, semua dapat bersenang-senang dan menikmati kegembiraan. Bermain, menikmati kuliner, beristirahat, relaksasi, semua bisa dilakukan di satu tempat.
Untuk bersantap, di sini terdapat Kopi Oey, Restoran Pancarsari, dan food court. Aneka makanan yang tersedia di Terrace Alfan cukup beragam, antara lain roti bakar, mie tektek, martabak, es nongnong, siomay, surabi duren, es cendol, pecel ayam+lele, es cappucino cincau, kwetiaw goreng, nasi goreng, tahu gejrot, es teh poci, aneka jajanan pasar, gado-gado, karedok, makanan manado, lontong sayur padang, sate ayam, hingga nasi uduk. Semua ada.
Restoran Kopi Oey |
Harga makanan dan minuman yang tersedia di foodcourt cukup terjangkau, dalam artian masih wajar. Misal, harga satu porsi mie ayam bakso yang saya pesan hanya Rp 15.000 saja. Jadi, meskipun tempatnya ekslusif, harganya tidak bikin kantong jebol. Yang saya suka suasana tempat makannya. Bersih dan nyaman. Tidak ada hal yang membuat selera makan mendadak melorot hehe
Jika ingin berbelanja, di sini juga ada semacam bazzar yang menjual produk busana dan perhiasan. Ada pula aneka souvenir khas.
Lorong menuju ruang-ruang meeting Taman Budaya |
Bagi yang ingin mengadakan suatu acara, baik bersama keluarga, kerabat, rekan kerja, maupun komunitas, tersedia ruang serba guna yang dapat menampung mulai dari kapasitas 30 – 250 orang. Fasilitas tersebut dilengkapi dengan MC, Pemusik, Penyanyi (single/Band), panggung, tenda, meja, kursi, portable AC, Portable toilet, Lunch buffet atau lunch box, snack & cofeebreak. Lengkap bukan?
Berlibur tidaklah harus pergi ke tempat yang jauh. Dengan berkunjung dan menikmati keindahan alam yang ada di sekitar kita, setidaknya sudah memberikan kesegaran dan terlepas dari kejenuhan aktivitas sehari-hari.
Taman Budaya berlokasi di sebelah timur Kota Bogor. Lokasinya dekat dengan Jakarta dan dapat ditempuh sekitar 30 menit dari Jakarta menjadikan Taman Budaya Sentul City merupakan salah satu tempat alternatif bagi warga Jakarta untuk berwisata.
Taman Budaya Sentul City
Jl. Siliwangi No. 1, Sentul City - BOGOR 16810
Website: www.tamanbudaya.co.id
Email : customerservice@tamanbudaya.co.id
Saya terpesona liat deretan pohon pucuk merah yang rindang itu, dua kali menanam mati semua :D
BalasHapusHotel Neonya kereen, melihatnya saja bisa membayangkan betapa nyamannya bermalam di sana.
Sayang sekali gagal tanam pohonnya ya Wan. Di tempatku rata-rata para tetangga sukses menanam pohon ini. Bagus-bagus :)
HapusYup, silakan kapan-kapan main ke Sentul dan menginap di Hotel Neo, Wan. Terasa betul kenyamanannya, apalagi buat anak-anak :)
Ntar kalo rumah udah kelar renovnya beli lagi deh.
HapusAamiin, semoga kelak ditakdirkan bisa menginap di sana. Entah itu nginap dengan biaya sendiri or gretongan :-))
Lengkap se lengkap lengkapnya. kalau kesini. nenek, kakek, abah,nyak babe, anak semua pada seneng, hehehe Lihat kolamnya aku jadi pingin nyemplung. berenang ala putri duyung :)
BalasHapusTentunya. Taman Budaya memang dirancang sebagai tempat wisata untuk semua umur :)
Hapushehe penasaran aku pingin lihat mbak Zulfa berenang ala Putri Duyung :D
kapan kapan dah kalau pas trip bareng atau sampeyan ajakin aku kesini #ngarep :)
HapusInsha Allah dengan senang hati mbak :)
HapusWow! Ulasannya lengkap banget , mbak Rien.. Trus jadi ngiler liat kolam renang langsung di depan kamar.. Cakep!
BalasHapusAyolah kemari mbak, nanti aku ajari berenang di kolam itu *dan kita jadi tontonan para tamu hotel* hahahaha
HapusPastinya jadi tontonan, karena aku bakal berenang di kolam renang ituh pake pelampung... *ngumpet di pojokan :D :D
HapusPelampungnya warna warni pula, ada gambar Hello Kittynya segala hahaha
Hapusreview nya lengkap bangeeet mba. TOP!
BalasHapusoya itu foto2 awal kok kaya suasana jepang ya mba...
Iya Zahra, supaya bermanfaat jika ada yang butuh informasi tentang Taman Budaya dan Hotel Neo :)
HapusArsitektur guest house dan tata tamannya ya yang bikin suasananya bagai di Jepang. Bagus memang :)
Perfect place buat staycation nih, apalagi kalau lagi ndak bisa liburan ke luar kota :D
BalasHapusBetul itu :D
HapusThanks Fahmi :)
Baru tau ada taman budaya sentul ini :-)
BalasHapuskeren bingitttsss, baru tau di sentul ada ini :P
BalasHapusTempatnya bagus ya mbak, bisa jadi alternatif liburan kalo ke Jakarta
BalasHapusWah, keliatannya seru n oke juga ya, gua suka banget sama suasana alam, dan wisata alam paling gua cari, liat aja superadventure yang gue suka liat disitu tuh :D ser-seu, dan gua ga nyangka ternyata itu banyak di Indonesia. :)
BalasHapusWah, aku baru tahu kalau Gunung Pancar dan Ah Poong ada di Sentul. Kalau gini, Sentul bisa jadi weekend getaway di Jakarta ya, akomodasi juga tersedia beragam :D
BalasHapusboleh nih adventure gak usah jauh2 banget dulu, yg deket aja dari Jakarta yaa
BalasHapusKeren euy alasannya.. thanks
BalasHapushalo kak mau nanya..kalo masuk taman nya saja apa bayar? soalnya mau cari lapangan luas buat anak lari2...
BalasHapus